Untuk memanjakan pelanggan, beberapa provider kartu seluler menawarkan fitur terbaru yang menarik, yaitu Data Rollover. Salah satunya adalah Freedom Data Rollover dari Indosat Ooredoo. Lalu, apa sebenarnya arti Rollover ini? Itulah yang akan kita bahas lebih detail di sini.

Pengertian Data Rollover Indosat IM3 Ooredoo

Arti Rollover Kuota Internet
Arti Rollover Kuota Internet

Data Rollover merupakan sisa kuota utama yang dimiliki pengguna & akan diakumulasi Ketika pelanggan memperpanjang masa aktif paket internet dengan cara membeli paket yang sama, baik dengan kuota yang sama ataupun lebih besar. Data Rollover ini dihadirkan untuk para pengguna yang berlangganan paket internet Freedom Comb & paket internet bulanan lain. Kehadiran Data Rollover ini membuat pelanggan tak perlu khawatir sisa kuota hangus karena akan terakumulasi.

Namun, ada ketentuan di mana akumulasi maksimalnya adalah 100 GB. Jika kuota yang diakumulasi melebihi 100 GB, maka tidak akan bisa. Untuk mendapatkan akumulasi kuota ini, pelanggan tidak perlu melakukan registrasi ulang.

Cara Menggunakan Data Rollover Indosat IM3 Ooredoo

Data Rollover akan diperoleh pelanggan dengan otomatis. Tentu saja, saat melakukan 2 hal ini:

  1. Melakukan perpanjangan paket Freedom Combo atau paket internet bulanan lain dari Indosat Ooredoo
  2. Membeli paket internet yang sama atau lebih besar selama masa aktif belum habis

Program ini berlaku untuk semua jenis kartu prabayar & pascabayar Indosat. Data Rollover ini juga dapat digunakan di seluruh area di Indonesia. Data ini juga bisa diguanakan untuk semua jaringan dan bisa digunakan untuk berinternetan tanpa batas waktu.

Jika kuota Rollover habis & kalian masih ingin berinternetan, akan dikenakan biaya paketlain yang masih aktif. Perlu diketahui, data Rollover ini berlaku setahu (12 bulan) jika pelanggan memperpanjang otomatis terus-menerus. Setelah setahu, semua kuota akan direset atau hangus.

Cara Mengecek Kuota Data Rollover Indosat IM3 Ooredoo

Cek Kuota Data Rollover Indosat Im3 Ooredoo
Cek Kuota Data Rollover Indosat Im3 Ooredoo

Setelah mengetahui arti Rollover, penting untuk kalian untuk mengetahui cara mengecek data Rollover. Data Rollover bisa dicek menggunakan aplikasi MyCare. Alternatifnya, kalian bisa mengecek melalui dial *123# atau SMS ketik USAGE kirim ke 363.

Data Rollover Tri (3)

Sebelum Indosat Ooredoo, data Rollover sebenarnya sudah diterapkan oleh provider Tri (3) lebih dulu. Tri (3) jadi provider pertama yang menerapkan Data Rollover pertama di Indonesia. Di luar negeri, sudah banyak operator yang menerapkan program Data Rollover seperti Globe, SoftBank, Kogan, Optus, Verizon, T-Mobile, Virgin, ATT, dan masih banyak lagi.

Lihat pula: Cara login Aplikasi Bima Tri

Data Rollover XL

Ternyata, tak hanya Indosat Ooredoo dan Tri (3) saja yang memperkenalkan layanan Data Rollover. Provider XL juga mengikuti jejak mereka. Dengan layanan Data Rollover, pelanggan XL tak perlu khawatir jika paket internet tidak habis karena sisa kuota sebelumnya akan terakumulasi di bulan selanjutnya secara otomatis. Seperti halnya Indosat & Tri (3), Data Rollover XL juga akan tersediaotomatis tanpa perlu registrasi. Yang penting, paket diisi ulang sebelum masa aktif jatuh tempo.

XL biasanya akan mengirimkan SMS notifikasi yang mengatakan kalau sisa kuota sudah ditambahkan ke kuota internet Rollover XL jika sudah mengisi ulang paket internet baru. Lalu, kalian bisa langsung menggunakannya untuk berinternetan sesuka hatimu. Itulah arti Rollover dan penggunaannya dalam beberapa provider seluler di Indonesia termasuk Indosat Ooredoo, Tri (3), dan XL. Yang jelas, Data Rollover yang diterapkan oleh provider-provider seluler di Indonesia sangat menguntungkan para pelanggan atau pengguna.

Author

Senang dengan dunia bisnis. Jadilah seperti pedagang, yang selalu yakin bahwa uang lebih mudah untuk didapatkan dibanding dipertahankan.

×